Rapat Kerja Paguyuban Kulon Progo dalam Semangat Guyup, Peduli, Handarbeni

oleh -1099 Dilihat
oleh

Selepas siang, para pengurus Badan Kerja Paguyuban Kulon Progo (Bakor PKP) bersama 100an anggota Paguyuban, menggelar rapat koordinasi. Bertempat di Hotel Bahtera Puncak, suasana klanengan langsung terasa.

Semua pengurus mulai dari Ketua Umum hingga jajarannya, lengkap. Paguyuban yang mengirimkan wakilnya mencapai 50 Paguyuban.

Tapi yang sangat membahagiakan adalah hadirnya tokoh-tokoh senior panguyuban. Salah satunya, mbah Supandoyo yang masih sehat dan bersemangat. Simbah berusia 77 tahun ini adalah salah satu pencetus Paguyuban. “Alhamdulillah masih kuat ikut ke sini,” kata mbah Pandoyo.

Mengurus Paguyuban, menurutnya bisa menyehatkan, karena bisa bertemu sanak-kadang. Baginya, Paguyuban adalah ajang Silaturahmi yang penting. “Yang penting ojo podo suloyo,” tegasnya.

Rapat kerja Bakor PKP semakin terasa lengkap karena banyak pejabat yang ikut hadir. Mulai dari tingkat Kemendagri dan Kemendes, hingga pejabat tingkat Kabupaten Kulon Progo. Menurut rencana Raker akan berlangusung hingga esok hari, Minggu, 23 September 2018.

Dibuka dengan menyantikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, rapat kerja Bakor PKP dibuka dengan sambutan Ketua Umum, H Agus Riyanto. “Raker ini berhasil terselenggara karena dukungan semua pihak. Terima kasih untuk para pejabat yang ikut nyengkuyung Raker Bakor PKP,” kata Haji Agus Riyanto.

Bakor PKP memang wadah yang penting bagi perantau Kulon Progo. Ini adalah rumah yang agung untuk para perantau di seluruh tanah air. “Ini juga rumah sosial yang melahirkan ide-ide untuk ikut membangun Kulon Progo,” ungkap Ketua Umum Bakor PKP, H Agus Riyanto sambil menegaskan tentang visi Bakor PKP yaitu guyup, peduli, handarbeni.(pur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.