Warga dan Siswa SD di Desa Depok Panjatan Ikuti Gladi Bencana

oleh -913 Dilihat
oleh

Para siswa Sekolah Dasar (SD) di wilayah Depok Panjatan, melakukan simulasi kebencanaan. Ini adalah antisipasi untuk menghadapi peristiwa yang tidak direncanakan.

Menurut Kepala Desa Depok, Samiyatin, cara mengatasi bencana adalah dengan latihan mengatasinya. Juga berdiskusi bagaimana menghindari bencana seperti banjir, kebakaran dan lain sebagainya.

“Ada 60 warga masyarakat dan Siswa Siswi SD Depok dengan semangat mengikuti dan mendengarkan penyuluhan dari tim kebencanaan,” jelas Kades Depok saat berlangsung latihan kebencanaan.

Penyuluhan ini, tambah Sumiyatin merupakan rangkaian dari kegiatan Non Fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Tahap III di Desa Depok Panjatan, Kulon Progo. Isi penyuluhannya antara lain tentang bahaya narkoba sebagai pameteri dari Lepolisian Resort Kulon Progo, Penanggulangan bencana dari BPBD Kabupaten Kulon Progo.

Setelah pelaksanaan penyuluhan dilanjutkan dengan simulasi kebakaran, pada saat simulasi kebakaran yangbdi selenggarakanndi halaman Balai Desa menjadi tontonan warga masyarakat yang ingin mengetahui bagaimana mengendalikan kobaran api yang sangat besar.(yad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.