Yogyakarta, KABARNO : Sebanyak 18 atlet panjat tebing junior Indonesia yang telah berjuang dan mengharumkan bangsa dan negara Indonesia di event IFSC (Asian Youth Championships) 2024 Jamshedpur India.

Satu diantaranya adalah Taqiyya Nur Aziza siswi MAN 2 Yogyakarta. Ia berhasil meraih Juara 3 Panjat Tebing Asia Kategori (Lead & Boulder) di Jamshedpur India, 14-17 November 2024.
Taqiyya Nur Aziza, mengaku senang dan bangga atas prestasi yang berhasil diraih.
“Tentunya seneng banget atas prestasi ini, bersyukur usaha terbayarkan. Sangat senang karna ini jadi kado terbaik ulang tahun ayah saya, Bapak Sultoni Sulaiman. Bersyukur, cita-cita saya untuk bisa mengharumkam nama Indonesia dan bisa membawa nama baik Indonesia terkabulkan. Semoga ke depannya, berprestasi lebih baik lagi, bahkan di tingkat internasional. Tak lupa saya sangat berterima kasih kepada orang tua, keluarga besar MAN 2 Yogyakarta, dan semua pihak yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu,” tutur Taqiyya Nur Aziza.
Kepala MAN 2 Yogyakarta Singgih Sampurno memberikan apresiasi tinggi, bersyukur dan ucapan terima kasih atas prestasi spektakuler ini.
“Alhamdulillah atas capaian prestasi ananda Taqiyya Nur Aziza. kami bangga dan terus melaju meraih prestasi tertinggi. Doa kami semoga sukses dan terus mengharumkan nama madrasah, juga bangsa dan negara Indonesia bahkan di kancah internasional,” kata Singgih dalam keterangan tertulis Senin, (18/11/2024).
Dukungan besar dari MAN 2 Yogyakarta dengan tipologi Kelas Khusus Olah Raga dengan memberi kesempatan luas juga memiliki andil besar.
“Prestasi yang sangat membanggakan diraih Taqiyya Nur Aziza karena menggenggam erat komitmen dan dedikasi luar biasa. Dengan kerja keras dan latihan intensifnya, kedisiplinan dan konsistensi, dukungan dari pelatih dan tim, lingkungan, juga dukungan berbagai pihak, mental yang kuat dan pantang menyerah,” lanjutnya.
M. Rizali Umarella selaku Manajer tim sekaligus Ketua Bidang Pembinaan dan Pengembangan Prestasi FPTI menjelaskan para atlet yang terpilih telah menjalani berbagai tahapan seleksi yang diselenggarakan oleh FPTI (Federasi Panjat Tebing Indonesia) sebagai persiapan untuk kejuaraan ini.
IFSC Asian Youth Championships Jamshedpur 2024 diharapkan dapat menambah jam terbang dan pengalaman internasional bagi atlet-atlet muda, sekaligus menguji daya saing mereka di tingkat Asia. Dan Taqiyya Nur Aziza telah menunjukkan hasil perjuangannya.
“Keikutsertaan para atlet dalam kompetisi ini adalah upaya FPTI untuk terus menambah jam terbang dan mengasah kemampuan para atlet junior kita di tingkat internasional, khususnya di kawasan Asia,” tandasnya. (WUR)