Home / PMD / Esuk Mau, UPK Sapta Asih Nggawe Senam Massal 

Esuk Mau, UPK Sapta Asih Nggawe Senam Massal 

Tadi pai, Sabtu, 13 Oktober 2018, Unit Pengelola Kegiatan UPK Sapta Asih Kecamatan Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, gelar senam bersama dan jalan sehat. Pesertanya adalah para anggota se Kecamatan Pengasih.

Seperti diungkapkan Kelik Dwinuryanto Ketua UPK. Sapta Asih Kecamatan Pengasih, ada lebih dari 200 orang ikut dalam kegiatan ini. “Senam dan jalan sehat merupakan kegiatan promo Unit Pengelola Kegiatan, bersama  Badan Kerjasama Antar Desa Kecamatan Pengasih. Tujuannya untuk hidup sehat, dengan berolah raga pikiran jadi sehat,” jelasnya.

Di seleuruh Kecamatan Pengasih, menurut Kelik, ada180 kelompok UPK seperti Kelompok Kerajinan Bambu, Kelompok Produk olahan Pangan. Maka dengan kegiatan ini, selain mengajak hidup sehat dan ingin menumbuhkan kelompok baru. UPK Sapta Asih menggunakan sistem jemput bola.

Kegiatan ini, mendapat sambutan Aspiyah sebagai Camat Pengasih. Ia mengaku bangga sebab UPK Sapta Asih   mampu mengelola keuangan dengan baik. Pada kesempatan yang baik ini, camat berpesan kepada pengelola untuk selalu  rajin  mendekatkan diri kepada anggota. “180 kelompok se Kecamatan Pengasih cukup banyak, sukses untuk UPK Sapta Asih,” kata Bu Camat. (yad)

About redaksi

Check Also

Jasa Raharja DIY Sinergitas Kemitraan dalam Kerjasama pelayanan santunan di RS Panti Rapih

Yogyakarta,kabarno.com – PT Jasa Raharja Cabang D.I Yogyakarta terus meningkatkan kualitas diri pegawai dalam rangka …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *