Diikuti 13 Dasa Wisma, Karnaval di Kentengrejo Purwodadi Meriah

oleh -197 Dilihat
oleh

Desa Kentengrejo, Purwodadi, Purworejo, Jawa Tengah meriah. Kemeriahan dalam rangkaian Hari Ulang Tahun ke-73 Republik Indonesia ini, dibuat warga yang berada di pinggiran paling selatan Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah itu dengan berbagai kegiatan.

Menurut Kepala Desa Kentengrejo, Sukamti, kegiatan paling meriah adalah karnaval kemerdekaan yang melibatkan semua warga. Ini, menurutnya, baru pertama kalinya digelar di wilayah yang dipimpinya.

“Bener mas,  kami baru pertama kali   mengadakan Karnaval. Meski hanya diikuti 13 Dasa wisma, namun semangat untuk mangayubagyo Kemerdekaan tetap tinggi. Warga masyarakat dari pagi hingga malam tidak henti-hentinya mengikuti kegiatan yang dilaksanakan PHBN tingkat Desa, ” jelasnya.

Route Karnaval menempuh jarak 10 kilo lebih menyusuri jalan Daendels, satu-satunya jalan paling selatan Jawa Tengah. Karnaval dimulai pukul 10.00 WIB hingga sore hari, karena setiap kontingen melakukan atraksi unjuk kebolehan.

Sukamti menambahkan, kegiatan yang dilaksanakan Panitia Hari Besar Nasional (PHBN) Desa, sepanjang hari Sabtu, 18 Agustus 2018 kemarin sangat banyak. Antara lain lomba permainan tradisional, bola voly, dan lainya.

Dan, puncak kemeriahan terjadi tadi malam. Masyarakat Kentengrejo Purwodadi, sama-sama menikmati hiburan Ndolalak sebagai penutup seluruh rangkaian acara Agustusan. Seperti diketahui, Ndolalak merupakan tarian tradisional yang kondang di wilayah Purworejo. (yad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.