Samigaluh, Kabarno.com – Meniko loh sosok Aiptu Bagus Nugroho. Bhabinkamtibmas Kalurahan Kebonharjo, Polsek Samigaluh, Polres Kulon Progo yang benar-benar sebagai abdi masyarakat. Pak Bagus tidak mengenal lelah setiap ada masyarakat yang membutuhkan bantuan, langsung dilayani.
“Alhamdulillah saya hanya bisa membantu seperti ini, selain tugas sosial juga memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat,” tutur Aiptu Bagus Nugroho saat ditemui koresponden Kabarno.com Kamis, 18 November 2021.
Saat itu Bhabinkamtibmas membawa sekantong beras dan lauk-pauk. Dipanggul mengikuti jalan yang tidak bisa dilewati kendaraan bermotor menuju ke rumah Lek Suratman, warga Pedukuhan Pelem, Kalurahan Kebonharjo, Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo. Saat ke rumah Lek Suratman, Aiptu Bagus ditemani Fitri, petugas pendampingan balita sekaligus Duta Satgas Covid.(ayu/yah)