Warsidi Ngejak 5 Kades Nonton Lomba Nglarak Blarak

oleh -416 Dilihat
oleh

Wingi sore, Ahad, 16 September 2018, Warsidi ngejak limo Kades ing wilayah Kecamatan Kokap. Bersama Camat Kokap itu, para kepala  desa diajak nonton lomba Ngarak Blarak, sebuah permainan tradisional yang terinspirasi kegiatan masyarakat Kokap.

Seperti diketahui, Nglarak Blarak merupakan olahraga tradisional yang  inspirasinya datang dari para penderes di Kokap.  Kisahnya, diambil dari kehidupan seorang penderes yang dengan jerih payah, memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Dinas Kebudayaan menggali kisah itu sehingga terciptalah ide Nglarak Blarak. Tujuannya untuk melejitkan dan memviralkan kisah seorang penderes. Dan, kemarin sore, lomba Nglarak Blarak digelar di depan Warsidi sebagai Camat Kokap dan lima Kepala Desa, di Lapangan Si Bogor, Hargomulyo, Kokap.

“Para Kades memang kami ajak, sebab Nglarak Blarak itu permainan olahraga yang konon mengkisahkan kepedihan, jerih-payah seorang penderes di wilayah Kokap,” kata Warsidi, Camat Kokap.

Pak Camat menambahkan lomba Nglarak Blarak ini terinspirasi dari seorang yang sedang memcari nira atau legen untuk dibuat gula kelapa. Di sela-sela mereka menderes bersama teman temannya konon bermain dengan sepapah daun kelapa memutari tanah lapang yang satu menyeret, dan yang satu naik diatas bergantian.

Lomba Nglarak Blarak yang diselenggarakan Karang Taruna Kecamatan Kokap bersama Dinas Kebudayaan Kulon Progo itu diikuti lima Desa se Kecamatan Kokap. Semua pemuda terlihat antusias mengikuti lomba lengkap dengan para pendukungnya.

Selain Camat Kokap, yang ikut menyaksikan lomba Nglarak Blarak di lapangan Sibogor adalah lima Kepala Desa, anggota Polri dan TNI yang berada di sejumlah titik untuk mengamankan perlombaan tersebut. Dan, pada akhir perlombaan yang dinyatakan menang dan berhak mewakili Kecamatan Kokap ialah Kontingen Nglarak Blarak dari Desa Hargorejo. (yad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.