Penghargaan untuk SMPN I Wates dari Dandim

oleh -422 Dilihat
oleh

Grup Drumband SMPN I Wates menang  di tingkat Korem maupun Kodam. Atas keberhasilan itu, Komandan Kodim Kulon Progo memberikan penghargaan dan uang pembinaan, Senin, 15 Oktober 2018.

Menurut Dandim, penghargaan yang diberikan hanya sebagai pembinaan. “Ini jangan dinilai harganya, ini semua tidak seberapa, terima kasih kepada Kepala Sekolah, Guru dan segenap siswa SMP Negeri 1 Wates yang tergabung dalam Grup Drumband/Marchingband, yang telah berlatih dengan sungguh-sungguh,”  kata Dandim Kulon Progo, Letkol Inf Dodit Susanto, A. Md.

Penghargaan yang diberikan pada saat Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Kulon Progo, yang diselenggarakan oleh SMP Negeri 1 Wates, Senin 15 Oktober 2018 di halaman sekolah, dari perjuangan keras para siswa, bukan hal yang mudah dapat meraih Juara Pertama ditingkat Korem, prestasi tersebut hanya dapat diraih dengan berlatih dan berlatih agar tercipta kekompakan dalam group.

Selain itu SMPN I Wates juga mendapat Peringkat Dua ditingkat Kodam IV/Diponegoro merupakan capaian yang luar biasa, karena lawan yang dihadapi berasal dari berbagai daerah dan memiliki penampilan yang cukup bagus,  dengan demikian Group Drumband dari SMP Negeri 1 Wates dapat bersaing dan memperoleh Juara Kedua,  Ini patut kita syukuri. (yad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.