Malam minggu kemarin, 7 Juli 2018, jajaran Kepolisian Sektor Kokap, menggelar Syawalan dan peringatan Hari Ulang Tahun Bhayabgkara ke-72. Berlangsung secara sederhana, perayaan itu mengambil tempat di halaman Mapolsek.
Momentum syawalan juga diisi tauziyah yang disampaikan Drs.H.Wakiyo Darojat.MA dari Kedundang, Temon, Kulon Progo. Dalam pencerahannya, Mbah Wakiyo menyampaikan bahwa ciri-ciri ahli surga adalah ramah, pemaaf, dermawan, tekun ibadah, dan senang minta maaf. Penampilan khas Mbah Wakiyo yang lembut dengan gaya dan bahasa lugu dan lucu mampu membuat pendengarnya tekun menyimak setiap kalimatnya.
Sementara itu, menurut Kapolsek Kokap, AKP Satrio Arif Wibowo, gelaran Syawalan dan HUT Bhayangkara sengaja digelar sederhana dan melibatkan masyarakat. “Selaku aparat jajaran kepolisian ingin mendekatkan diri kepada masyarakat. Tujuannya, agar masyarakat dan jajaran kepolisian bisa menjalin kerjasama yang baik,” katanya.
Dengan syawalan itu, tambahnya, polisi ingin mengajak kepada tokoh masyarakat, tokoh agama dan warga masyarakat untuk saling bersinergi. Terutama dalam menjaga ketertiban, keamanan, serta memperkuat kegotong-royongan.
Kapolsek juga menyampaikan bahwa personilnya telah melaksanakan berbagai kegiatan seperti bhakti sosial, membersihkan lingkungan Masjid, mendelegasikan Lomba Adzan tingkat Kabupaten serta mengikuti pertandingan Bola Voly putri. Juga, penyerahan taliasih.(yad)