Home / PMD / Dinas Pertanian dan Pangan selenggarakan Lomba Cipta Menu Lokal

Dinas Pertanian dan Pangan selenggarakan Lomba Cipta Menu Lokal

Wates, Kabarno.com – Ibu Ibu PKK se Kabupaten Kulon Progo, pada Selasa 27 Agustus 2019, bertempat di halaman Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo, mewakili 12 Kecamatan masing masing mengikuti lomba cipta pangan lokal, di katak Ir. Trenggono Trimulyo Kepala Bidang Pangan dan Penyuluhan Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo, kepada Kabarno.co di sela sela acara lomba Selasa, 27 Agustus 2019 di halaman Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo.

” Tiap tahun Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo menyelenggarakan lomba cipta menu lokal, seperti pisang dan umbi umbian.”

Trenggono menambahkan lomba cipta menu lokal ini di ikuti 12 kelompok dari 12 Kecamatan se Kabupaten Kulon Progo, yang masing masing kelompok menyajikan berbagai olahan baik dari bahan pisang maupun ubi ubian dengan disajikan menurut kreatifitas dari masing masing kelompok.

Untuk penilian dinilai oleh 5 orang baik dari masyarakat, dinas dan pengusaha boga di Wilayah Kulon Progo, tujuan diselenggarakan lomba cipta menu lokal untuk mengembangkan serta menambah perekonimian masyarakan untuk mengolah hasil bumi di sekitarnya, dan yang dapat memenangkan dalam lomba ini nantinya akan dikirim ke tingkat DIY maupun Nasional. ( yah )

About yadi haryadi

Check Also

Jasa Raharja DIY Sinergitas Kemitraan dalam Kerjasama pelayanan santunan di RS Panti Rapih

Yogyakarta,kabarno.com – PT Jasa Raharja Cabang D.I Yogyakarta terus meningkatkan kualitas diri pegawai dalam rangka …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *