Bayu warga Sidoharjo Samigaluh arep lebaran malah kecemplung jurang

oleh -269 Dilihat

Samigaluh, Kabarno.com – Kejadian kecelakaan lalu lintas seorang pengendara sepeda motor RX King kemarin sore Selasa, 26 Mei 2020 sekitar pukul 15.30 wib di Pedukuhan Plarangan, Kalurahan Purwoharjo, Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo diduga rem blong.

“Menurut sejumlah saksi Bayu hendak bersilaturahmi ke tetangga, karena masih suasana lebaran sesampai di jalan agak menurun diduga rem blong,” dikatakan Sertu Sukarno Babinsa Kalurahan Purwoharjo.

Pak Babinsa menambahkan Korban mengendarai sepeda motor RX King dengan nomor polisi AB 15 ML dari arah Nyemani Sidoharjo menuju ke Plarangan Purwoharjo dengan maksud bersilaturahmi dalam rangka Lebaran Idul Fitri tetapi sepeda motor yang di kendarai mengalami Rem blong kondisi jalan menurun curam kurang lebih 200 m, motor oleng ke kiri masuk jurang kurang lebih 50 meter, warga yang ada di sekitar tempat kejadian melihat korban sudah tidak bernyawa dan diefakuasi oleh mobil ambulance Relawan JPM kerumah Duka.

Sementara dihubungi terpisah Kapolsek Samigaluh Heru Meiyanto membenarkan bahwa pada hari Selasa, 26 Mei 2020 sekitar pukul 15.30 wib telah terjadi kecelakaan tunggal di Sidoharjo – Purwoharjo tepatnya di Pedukuhan Plarangan, Kalurahan Purwoharjo, Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo.

Korban dinyatakan meninggal karena terperosok dijurang sedalam 50 meter, dari hasil penyelidikan tidak diketemukan tanda tanda penganiayaan dan selanjutnya diserahkan keluarga untuk dimakamkan.(yah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.